Bandung Barat-SJB

21 Mei 2024 – Diretur Utama Sarana Diklat Nasional, Jangga Siregar SH., menyampaikan bahwa acara workshop peningkatan kapasitas aparatur desa di Kabupaten Serang berlangsung sukses. Dalam konfirmasi kepada jurnalis Suarajabarbanten.com, Siregar menyebutkan bahwa dari 326 desa di kabupaten tersebut, sekitar 278 desa hadir dalam acara tersebut, kecuali Kecamatan Mancak yang tidak mengirimkan perwakilannya. Acara yang dihadiri oleh nara sumber dari Polresta Serang, para pengurus APDESI, kepala desa, sekretaris desa, bendahara, dan perwakilan masing-masing desa tersebut dilaksanakan di Lembah Ciater Resort, Lembang, Bandung Barat, pada Selasa, 21 Mei 2024.

Menurut Siregar, dari data pendaftaran online sebanyak 712 orang, yang hadir sekitar 512 orang, termasuk kepala desa, sekdes, bendahara, dan kasipem. Ia juga menekankan pentingnya peran aparatur desa dalam menghadapi tahun politik, mengingat akan adanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 27 November 2024. Acara berlangsung dengan tertib dan lancar, dengan peserta workshop diharapkan lebih waspada terhadap upaya politisasi dan penggunaan dana desa.

Workshop berlangsung selama dua hari satu malam, dimulai dari 21 Mei hingga 22 Mei 2024, dengan pembahasan mengenai larangan penggunaan dana desa dalam politik praktis serta kewenangan kepala desa dalam menjaga integritas Pilkada. Pada sesi kedua, dilakukan evaluasi dan pembahasan tata cara pembuatan Peraturan Desa (Perdes) sesuai peraturan perundang-undangan.

**rhm